Serba 2! Selain Kamera, Smartphone Masa Depan Akan Punya 2 Jack dan Baterai?

Serba 2! Selain Kamera, Smartphone Masa Depan Akan Punya 2 Jack dan Baterai?

Berawal dari ponsel atau telepon genggam atau handphone yang sekedar kita gunakan untuk bertelepon dan mengirim SMS, kini kita sudah memasuki era smartphone atau ponsel pintar dengan segala fitur dan kecanggihannya.
Smartphone sendiri juga mengalami berbagai perubahan dan perkembangan hingga sampai pada era sekarang. Berawal dari handphone yang mengalami penambahan 'kemampuan' yaitu bisa terhubung dengan internet, kemudian munculnya BlackBerry dengan ciri khas layar lebar dan keyboard Qwerty, hingga smartphone yang sepenuhnya layar sentuh (touch screen).

Smartphone Masa Depan Akan Punya 2 Jack dan Baterai?

serba-dua-smartphone-masa-depan
Two is better than one. Sebuah kutipan lagu barat yang jika diterjemahkan adalah "dua lebih baik dari satu". Kutipan tersebut tampaknya cocok menggambarkan kondisi yang dialami smartphone di zaman ini. Pasalnya, kini smartphone tengah memasuki era yang bisa dibilang serba dua.
Diawali dengan kebutuhan pengguna akan kartu SIM berbeda, namun tak semua orang punya budget yang sama untuk memiliki dua smartphone. Maka terciptalah smartphone dengan dual SIM card yang memungkinkan pengguna mengaktifkan dua nomor dalam satu smartphone.
Selain SIM card, dual kamera kini seperti menjadi fitur wajib untuk disematkan pada smartphone flagship. Berawal di tahun 2011 ketika HTC merilis smartphone seri EVO 3D yang punya dua kamera di belakang, di mana kamera kedua hanya berfungsi sebagai foto stereoskopik. Sekarang, kamera kedua punya fungsi sebagai lensa tele atau wide yang dapat meningkatkan kualitas foto meski dalam situasi kurang cahaya.
Setelah kamera, fitur serba dua ini diprediksi masih akan berlanjut pada smartphone, terutama di masa depan. Lalu apa saja fitur atau bagian yang kira-kira akan dijadikan dua?

Jack dan Baterai

serba-dua-smartphone-masa-depan-1
Pernahkah kamu mendengar Marshall London? Bukan nama musisi atau pemain sepakbola, nama tersebut adalah sebuah smartphone ciptaan sebuah perusahaan produk alat musik ternama. Seperti terlihat pada gambar di atas, smartphone tersebut memiliki dua buah 3,55 mm jack.
Adanya dua jack ini membuat penggunanya tak perlu lagi berbagi headset dengan teman. Pengguna bisa mendengarkan musik atau video bersamaan dengan headset masing-masing. Memang di samping itu, dibuatnya dua jack dalam smartphone ini juga didasari kebutuhan musik yaitu dapat digunakan untuk merekam instrumen ala studio.
serba-dua-smartphone-masa-depan-2
Selain jack, hal berikutnya yang diprediksi akan menjamur adalah smartphone dengan dua baterai. Innos D6000 adalah smartphone pertama yang memiliki dua buah baterai di dalamnya. Dibuat tahun 2015 lalu, perusahaan asal Cina membekali seri D6000 ini dengan dua baterai yang masing-masing berkapasitas 2.480 dan 3.520 mAh.
Hal ini memungkinkan penggunanya tetap beraktivitas dengan satu baterai tatkala baterai lainnya sedang melakukan pengisian (charging). Selain sangat menolong aktivitas padat, adanya dua baterai juga diyakini menjadikan baterai lebih awet.

No comments:

Post a Comment